Lelaki di Bekasi, Tewas Tertabrak Kereta Api Saat Menyeberang Rel Kereta Api
bekasi-online.com - Selasa, 15 Agustus 2023, 11:10 WIB, IsalMawardi (detik.com)
Ilustrasi Rel Kereta Api di Bekasi, (Foto: DikRizal)
BEKASI, bksOL - Seorang pria berinisial H (42) tertabrak kereta api di Kedungwaringin, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Korban dilaporkan tewas di lokasi kejadian.Peristiwa itu terjadi di pelintasan rel kereta di Kampung Mareleng, RT 006/007, Desa Bojongsari, Kecamatan Kedungwaringin, pada Selasa (15/8) pukul 10.45 WIB.
Mulanya korban sedang berjalan menyeberang rel dari tempatnya bekerja. Tanpa disadarinya tiba-tiba kereta api datang dari sampingnya.
Baca juga: Yuk ikutan Polling ke-2 Mengetahui Siapa Calon Walikota Bekasi 2024?
Baca juga: Masa Jabatan Plt Walikota Bekasi, Tri Adhianto Akan Berakhir 20 Sep 2023 Besok Bareng 15 Kepala Daerah Lainnya
"Korban tidak melihat kereta api datang, kemudian datang kereta api Argo Cirebon dari arah barat yang menuju arah ke timur, Jakarta-Cirebon. Kemudian korban tertabrak kereta api," ujar Kapolsek Kedungwaringin AKP Agus Riyanto dalam keterangannya, Selasa (15/8/2023).
Akibat tabrakan tersebut, korban terpental. Nyawa korban tak tertolong.
"Korban meninggal dunia di tempat kejadian dan terpental ke tengah-tengah rel kereta api," tutur Agus.
Jasad korban lalu dievakuasi ke RSUD Kabupaten Bekasi untuk divisum.
Reporter: IsalMawardi, Redaktur: DikRiz