Arya Perdana : Kegiatan Ini Bagian dari Program Kapolda Metro Jaya untuk Memastikan Ketersediaan Pangan Memadai bagi Anggota Polres Metro Depok
bekasi-online.com, Rabu 20 Maret 2024, 12:56, SRBaca juga: Jumat Curhat dengan Kapolres Metro Depok Bersama Warga Kelurahan Kukusan Beji, Kota Depok
DEPOK, BksOL - Kapolres Metro Depok Kombes Pol Arya Perdana S.H, S.I.K, M.Si bersama Ketua Bhayangkari Cabang Metro Depok Ny. Emma Arya Perdana memimpin kegiatan pemberian sembako murah di Polres Metro Depok dalam upaya meningkatkan ketahanan pangan di jajaran Polres Metro Depok pada Selasa 19/3/2024.
Dalam kegiatan Bazar sembako murah ini diadakan sebagai bagian dari rangkaian program untuk memastikan bahwa anggota di jajaran Polres Metro Depok memiliki akses terhadap kebutuhan pangan yang cukup dan terjangkau, terutama menjelang bulan suci Ramadhan.
Baca juga: Polres Metro Jakarta Barat Gelar Apel Operasi Cipta Kondisi Gabungan, Wujudkan Kamtibmas Kondusif Di Bulan Ramadhan
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Arya Perdana secara simbolis menyerahkan paket sembako kepada perwakilan dari Masing masing Satuan Fungsi Polres dan Polsek yang hadir, serta kepada 10 ibu Bhayangkari perwakilan.
Baca juga: Polsek Bantargebang Monitoring Acara Kegiatan Rutin Pengajian Live tvOne di Masjid Al-A’raaf
Dalam sambutannya, Kapolres Arya Perdana mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program Kapolda Metro Jaya untuk memastikan ketersediaan pangan yang memadai bagi anggota Polres Metro Depok.
Baca juga: Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) menggelar silaturahmi dan buka bersama dengan para Dai Kamtibmas pada hari ke-empat Ramadhan 1445 Hijriah
“Adapun jumlah paket sembako yang dibagikan sebanyak 650 paket,” ujarnya.